News and Blog

Mahasiswa Agroteknologi Universitas Mercu Buana Yogyakarta Raih Hibah Program MAUBISA

Info Terbaru

Mahasiswa Agroteknologi Universitas Mercu Buana Yogyakarta Raih Hibah Program MAUBISA

Tim Mahasiswa dari Program Studi Agroteknologi UMB Yogyakarta berhasil melewati seleksi dan menjadi salah satu tim mahasiswa penerima hibah Program Mahasiswa Wirausaha (MAUBISA) tahun 2012. Kelompok mahasiswa ini mewakili Universitas Mercu Buana Yogyakarta setelah melalui seleksi internal dan berkompetisi dengan seluruh PTS di Daerah Istimewa Yogyakarta. Program MAUBISA ini difasilitasi Kopertis V, yang tahun ini lebih berorientasi pada kepedulian terhadap kearifan lokal dan bernilai komersial. Program ini bertujuan untuk membantu menghasilkan solusi metode, cara, dan teknologi serta manajemen bagi usaha kecil, mikro dan menengah yang potensial dan berfokus pada pembinaan kelompok masyarakat dan pengembangan desa binaan bagi institusi Perguruan Tinggi.
Hibah Progam MAUBISA kali ini menyediakan total dana sebesar 205 juta rupiah yang disetujui dihibahkan untuk 19 judul proposal dengan besar dana antara 15 sampai 5 juta rupiah. Dalam seleksi oleh tim penilai, Tim mahasiswa UMB Yogyakarta memperoleh penilaian pada peringkat ke-9 dan dana yang disetujui sebesar Rp. 12.000.000,00. Penandatangan kontrak telah dilakukan pada tanggal 7 Juni 2012 di Kopertis V.
Tim yang diketuai Ardila Praptiwi Putri dan beranggotakan Andreas Santosa, Haris Hudayana, Bayu Agus Prabowo dan Wagiyanto adalah kelompok mahasiswa Prodi Agroteknologi dari angkatan 2009. Judul proposal yang diajukan adalah “ Pemberdayaan Ekonomi Petani Kecil Desa Argomulyo Melalui Wirausaha Beras Organik “ dan di bawah bimbingan Ir. Dian Astriani, S.P., M.P. Program tersebut mengangkat kewirausahaan produksi beras organik sebagai alternatif beras sehat yang dalam produksinya akan berkolaborasi dengan kelompok tani Desa Argomulyo, Kecamatan Sedayu, Kabupaten Bantul.
Dengan program MAUBISA Prodi Agroteknologi UMBY tersebut, diharapkan dapat menumbuh-kembangkan wirausaha baru yang berpendidikan tinggi untuk menciptakan unit usaha beras organik berbasis ilmu agroteknologi yang dapat bermanfaat langsung dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Argomulyo. Selain itu akan dibangun sikap mental jiwa wirausaha mahasiswa, dan memberikan kesempatan kepada mahasiswa agar terlibat langsung dengan kondisi dunia kerja guna meningkatkan soft-skill-nya. Secara umum program ini akan turut serta meningkatkan peran Universitas Mercu Buana Yogyakarta dalam membangun mayarakat Desa Argomulyo, Kecamatan Sedayu, Kabupaten Bantul dan meningkatkan kemampuan UMBY dalam pengembangan pendidikan kewirausahaan. (Dian)

Comments (3)

  1. wisnu haris hudayana

    hehehehehe,cucok nan…..

    :’p

  2. zuremi

    wah… hebat…
    congratulations

  3. Great country and people, but small, so easily leaned on I guess. The Maltese government was enormously helpful in the defecting pilots story at the start of the covert invasion of Libya which shouted out false flag to me. You ha#3&nve9;t mentioned Lockerbie either…

Leave your thought here

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scan the code